Anak usia 13 Tahun Koreksi Hitungan NASA! Menarik bukan? Seorang anak berusia 13 tahun yang setingkat SMP berhasil mengkoreksi perhitungan tabrakan asteroid Apophis. Tabrakan yang menurut NASA awalnya diperkirakan hanya 1:45000 menjadi naik perbandingannya karena apophis diperkirakan akan menabrak salah satu satelit yang mengelilingi Bumi.
Perhitungan Nico Marquardt menunjukan pada tanggal 13 Oktober 2008, saat melakukan pertemuan terdekat dengan Bumi, Apophis akan memiliki kemungkinan menabrak 1 dari 40000 satelit yang ada dan mengalami perubahan lintasan orbit. Perubahan tersebut akan kembali terjadi tahun 2029 saat mendekati Bumi karena kembali Apophis kemungkinan akan mengalami tabrakan dengan satelit. Akibatnya pada tahun 2036, pada saat pertemuan dengan Bumi kemungkinan Apophis akan menabrak Bumi menjadi 1:450 atau seratus kali lebih tinggi dari perkiraan NASA.
Benarkah? Sampai saat ini belum ada pemberitahuan resmi dari NASA.
Di sisi lain, menurut cosmos4u yang ditulis Daniel Fischer seorang astronom Jerman, berita tentang meningkatnya kemungkinan tabrakan Apophis tidaklah benar. Hasil pembicaraan antara cosmos4u dan pakar NEO Don Yeoman menyatakan kalau pihak NASA belum mengadakan kontak dengan Nico Marquardt, dan kisah yang ditampilkan di berbagai tabloid dan koran di seluruh dunia ini merupakan cerita absurd atau bisa dikatakan ini merupakan sebuah hoax.
Menurut Don, sepanjang pertemuan terdekat antara Apophis dan Bumi pada tahun 2029, Apophis akan mendekati Bumi pada jarak 38900 km, atau berada dalam jarak geosynchronous yakni 42240 km. Tapi bagaimanapun, asteroid ini akan melintasi sabuk ekuatorial pada jarak 51000km. Ini berarti saat melintasi sabuk ekuatorial, ia akan berada di luar jarak geosynchronous. Ketidakpastian posisi Apophis saat mendekati Bumi diperkirakan sekitar 1500 km, dengan demikian Apophis tidak akan dan tidak bisa mendekati satelit Bumi. Apophis tidak akan melintasi bidang orbit Bulan pada jarak orbit Bulan.
Seringkali berita ditulis hanya untuk terlihat bombastis tanpa melakukan pengecekan pada sumber yang benar. Apophis adalah salah satu asteroid yang terus menerus berada dalam pengawasan NASA, karena memang berpotensi menabrak Bumi. Apophis yang juga dikenal sebagai 2004 MN4 sampai akhir tahun 2004 masih menjadi asteroid dengan kemungkinan tabrakan paling tinggi di tahun 2029. Namun awal tahun 2005 data radar menunjukan penurunan kemungkinan. Dan dalam beberapa bulan kemudian, kemungkinan terjadinya tabrakan pada tahun 2036 juga semakin merosot dan pada akhirnya mencapai angka perbandingan 1:45000.
Sumber : cosmos4u , Universe Today
0 komentar:
Posting Komentar